Kedatangan Mahasiswa UNSOED

Kedatangan Mahasiswa UNSOED

           Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Rabu (10/07/2024). Sejumlah mahasiswa KKN yang didampingi Dosen Pembimbing Lapangan Prof. Dr. Dwi Sarwani Sri Rejeki, S.KM., M.Kes mendatangi kantor Pemerintah Desa Parungkamal untuk meminta ijin bahwa pelaksanaan program KKN bertempat di Desa Parungkamal Kepala Desa Parungkamal Pak Salimin dan Sekretaris Desa Pak Andi Hermanto menanggapi dengan senang hati menerima kunjungan adik-adik KKN untuk bisa memberikan ilmu yang bermanfaat kepada warga masyarakat kami, terlebih soal stunting dan program-program kerja lainnya. Dengan berbagai pertimbangan dan kebutuhan yang nanti akan dijalankan, Kepala Desa Parungkamal memutuskan bahwa pusat pelaksana kegiatan ada di beberapa 3 dusun yang ada di Desa Parungkamal.

         Pada kelanjutan kunjungan, tim KKN menemui Bapak Ketua Rt untuk meminta ijin melaksanakan program yang sudah ditetapkan yakni ada bidang kesehatan, ekonomi, pendidikan, lingkungan dan pelayanan pemerintahan desa yang dimana untuk bidang kesehatan sendiri mengenai stunting, posyandu, sosialisasi, bidang ekonomi mendampingi UMKM dan sosialisasi, bidang pendidikan sendiri bimbingan belajar, sosialisasi, penyuluhan dan kerajinan, bidang lingkungan sosialisasi irigasi tetes, monitoring ke KWT, bidang pelayanan pemerintahan desa sendiri piket desa, sosialisasi, mengurus masalah legalitas kependudukan. Ketua KKN saudara Tu Bagus Abhyasa Setya Putra dengan beberapa anggota Rimanditha Permata Putri, Karista Amelia Maharani, Irma Maharani, Chasna Salsabila, Maulana Ariaghani, Nabila Nisrina Agvie, Emia Eirene Sodibta Br Banurea memaparkan bahwa nantinya ada berbagai kegiatan yang dilakukan ditingkat Kader, sekolah dan masyarakat umum. Kemudian keliling mengunjungi warga yang ada disekitar posko dan meminta izin bahwa kita di desa Parungkamal melaksanakan KKN sampai selesai KKN.

Related Posts

Komentar